Didalam pembuatan aplikasi web
ini, saya menggunakan program Editplus untuk mempermudah dalam pembuatannya.
Namun bisa juga menggunakan notepad atau dreamweaver. Tapi saat ini saya menggunakan
aplikasi Editplus.
Pertama-tama kita tulis tag HTML
yang dimana fungsinya ini menandakan bahwa ini adalah file ekstensi HTML,
selanjutnya kita tambahkan tag HEAD. Tag HEAD ini menandakan bahwa bagian ini
merupakan bagian awal atau biasa disebut header pada web aplikasi ini.
Selanjutnya kita tulis tag TITLE, tag title ini menunjukan bahwa bagian ini
merupakan judul dari website tersebut, penulisan setiap tag-tag pada HTML ini
harus di akhiri dengan nama tag tersebut dengan ditambahkan tanda "/"
yang menandakan bahwa ini merupakan akhir dari bagian tag tersebut.
Langkah selanjutnya adalah bagian
dari javascript, jika kita ingin membuat javascript, perlu menambahkan tag
script laguage="JavaScript" yang menandakan bahwa ini adalah bagian
dari JavaScript. Selanjutnya kita tambahkan function hitung(), function hitung
ini merupakan fungsi buatan kita dimana fungsi didalamnya akan kita isikan
fungsi dari web aplikasi ini. Kemudian kita tambahkan
angka1=document.denny.nilai1.value, maksudnya adalah angka1 ini merupakan
variable pada aplikasi ini, document.denny merupakan nama dokumen dengan nama
denny dan nilai1.value maksudnya adalah angka1 ini nantinya akan dikirim ke
bawah sebagai nilai. Selanjutnya kita tambahkan fungsi percabangan IF pada
JavaScript ini dengan kondisi dimana jika docuent.denny.pilihan.value sama
dengan 1 maka variable hasil sama dengan variable angka1 dibagi dengan
9183,774. 9183,744 ini merupakan nilai mata uang dollar terhadap rupiah, jadi 1
dollar sama dengan 9183,774. Selanjutnya sama seperti tadi, kita tambahkan
fungsi percabangan selanjutnya namun dengan nilai 2, dimana nilai 2 adalah
untuk bagian euro. Kemudian kita tambahkan bagian-bagian lain dari fungsi
percabangan ini yaitu nilai 3 untuk yen, nilai 4 untuk poundsterling dan jika
tidak ada selain nilai diatas maka untuk dollar singapura.
Setelah langkah-langkah diatas,
kita masuk kebagian body atau isi dari aplikasi web ini. Tag body ini fungsinya
menandakan bahwa bagian ini merupakan bagian isi dari web aplikasi ini, Selanjutnya
kita tambahkan tag font face dengan arial, tag font face ini fungsinya agar
tulisan pada web aplikasi ini berjenis arial. Selanjutnya kita tambahkan form
name, form name ini maksudnya agar ini web ini terhubung dengan fungsi
javascript diatas dengan nama denny, dan kita tambahkan pemrosesan hitung()
seperti pada javascript diatas. Langkah selanjutnya adalah kita tambahkan tag
tr, tag tr ini merupakan fungsi agar membuat row (baris) dan tag td agar
membuat kolom, sehingga tampilan aplikasi web ini lebih tertata. Langkah
selanjutnya ialah menambahkan tag h3 yang merupakan ukuran untuk huruf, h3
mempunyai ukuran yang sudah ditentukan. Selanjutnya kita tambahkan Tag B yaitu
untuk huruf BOLD.
Selanjutnya kita tambahkan tag
table, tag table ini digunakan agar membuat table pada aplikasi web ini,
pembuatan tabel juga fungsinya agar tertata rapih pembuatan aplikasi web ini.
Selanjutnya kita tambahkan tag TR dan TD dengan isi Masukkan jumlah nilai uang
yang ingin di konversi (RP). Langkah selanjutnya kita tambahkan tag input,
maksudnya tag input ini akan menampilkan kotak inputan pada aplikasi web ini,
dan nilai dari inputan tadi akan disimpan pada nilai1.
Langkah selanjutnya menambahkan
tag TR dan TD lagi, kemudian tambahkan tag select dengan nama pilihan, dan kita
tambahkan option value dengan nilai 1 sampai 5, option ini merupakan pilihan
yang akan muncul pada tampilan web nanti, value merupakan nilai dari pilihan
tersebut yang akan terhubung ke javascript diatas. Dan diakhirnya kita
tambahkan tag /option dan tag /select tadi.
Langkah selanjutnya kita
tambahkan tag TR dan TD dengan colspan 2 dan align center, colspan ini berguna
untuk memberi jarak, serta align center agar menjadi ke bagian tengah.
Selanjutnya kita tambahkan tag input type dengan nilai submit, dan valuenya
hitung. Lalu tambahkan tag /table , /form , /font , /body dan /html sebagai
akhir dari web aplikasi ini.